Jangan Tertipu, Ini Ciri-ciri Teman yang Sebenarnya Musuh Dalam Selimut

Jangan Tertipu, Ini Ciri-ciri Teman yang Sebenarnya Musuh Dalam Selimut

Teman adalah sosok yang bisa membuat kita bahagia karena akan selalu ada dalam suka dan duka.

Teman menjadi teman curhat, berbagi banyak hal, seru-seruan dan banyak hal menyenangkan lainnya.



Akan tetapi, tidak sedikit teman yang berpontensi menjadi musuh dalam selimut. Agar tidak tertipu, ini ciri-cirinya.

1. Kepo Sama Urusanmu
Berhati-hatilah dengan teman yang selalu kepo dengan urusanmu hingga sedetail mungkin.

Bahkan sama pasanganmu saja sangat kepo, bisa jadi dia akan mengambil pacarmu.

Karena teman sejati tidak akan berusaha kepo, karena ia paham jika kamu ingin bercerita pasti akan memulai lebih dulu tanpa diminta.

2. Sering Memberi Saran yang Menjatuhkan
Musuh dalam selimut tidak bahagia saat kamu senang sehingga berusaha menjatuhkanmu dan berusaha mengecilkan semangatmu.

3. Berusaha Mengambil Untung Darimu
Ciri-ciri teman yang menusuk dari belakang biasanya memiliki sifat benalu karena dia hanya ingin memanfaatkanmu.

Dia tidak ingin kamu bahagia sehingga dia selalu berusaha menghancurkan kebahagiaanmu.

4. Banyak Drama
Musuh dalam selimut biasanya tidak akan membuat hidupmu tenang, ia selalu mencari masalah. Karena sebenarnya dia membencimu dan tidak ingin kamu bahagia.

5. Sering Bercanda yang Menyinggung Perasaan
Teman yang suka menusuk dari belakang akan berusaha menutupi rasa bencinya lewat candaan.

Sedikit banyak kamu pasti bisa merasakan ketulusan teman-temanmu. Maka jangan sampai tertipu.
READ MORE

SHARE

Tidak ada komentar:

Posting Komentar